AKSI NYATA TOPIK 2 MENGAPA KURIKULUM HARUS BERUBAH?



A. MAKNA DAN PERAN KURIKULUM DALAM PENDIDIKAN
       Kurikulum merupakan panduan bagi satuan pendidikan dalam menyelenggarakan proses pembelajaran untuk mencapai tujuan tertentu.
Kurikulum bersifat dinamis dan terus dikembangkan atau diadaptasi sesuai konteks dan karakteristik murid, untuk membangun kompetensi muridk sesuai dengan kebutuhan mereka untuk saat ini dan masa depan. Kurikulum dapat juga dimaknai sebagai titik awal sampai titik akhir pengalaman belajar murid.
Fungsi kurikulum bagi guru adalah untuk memandu dalam proses belajar murid dan dapat kita optimalisasi dalam kerangka:
1. Mewariskan nilai dan budaya masyarakat yang relevan dengan masa kini.
2. Mengembangkan sesuatu yang dibiutuhkan saat ini dan masa depan.

3. Menilai dan memilih sesuatu yang relevan atau kontekstual sebagai kontrol sosial.


B. MENGAPA KURIKULUM HARUS DIUBAH?

    Kurikulum harus selalu berubah untuk menyesuaikan dengan kebutuhan murid dan tentunya dengan perkembangan zaman. Sesuai dengan pemikiran Ki Hajar Dewantara dalam modul merdeka mengajar " Maksud pendidikan adalah menuntun segala kekuatan kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai manusia maupun sebagai anggota masayarakat". alasan kurikulum harus berubah yaitu:
1. Agar relevan dengan perkembangan zaman.
2. Dapat memenuhi kebutuhan belajar murid.
3. menyiapkan generasi masa depan yang visioner.


C. MENGAPA KURIKULUM HARUS DIADAPTASI?
        Adaptasi kurikulum penting dilakukan untuk dengan cara merancang KOSP  karena bisa jadi penerjemahan kurikulum tidak hanya dipengaruhi  oleh faktor geografis tetapi juga faktor budaya dan sisiologis kurikulum, misalnya kurikulum di daerah-daerah pertanian berbeda dengan kurikulum di daerah pariwisata. KOSP adalah dokumen hidup sehingga KOSP harus disesuaikan dengan kebutukan murid, tentunya setelah proses refleksi sudah dilakukan oleh seluruh pemangku kepentingan. Keanekaragaman latar belakang dan kemampuan murid merupakan tolak ukur adaptasi Kurikulum Operasional Satuan Pendidikan, guna memastikan setiap saat murid akan berkembang sesuai dengan zamanya.


D. KURIKULUM DALAM PEMBELAJARAN
        Saat ini di Indonesia menggunakan Kurikulum merdeka yaitu kurikulum dengan pembalajaran intrakurikuler yang beragam dimana di mana konten akan lebih optimal agar peserta didik memiliki cukup waktu untuk mendalami konsep dan menguatkan kompetensi. Guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik dan projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah. Projek tersebut tidak diarahkan untuk mencapai target capaian pembelajaran tertentu, sehingga tidak terikat pada konten mata pelajaran.

Dokumen Kurikulum Oprasional Satuan pendidikan sangat dinamis mengikuti perubahan dan kebutuhan, dokumen ini dapat diperbaharui secara berkesinambungan menjadi referensi dalam keseharian, direfleksikan dan terus dikembangkan.




Salam sehat dan bahagia Bapak/Ibu Guru disini saya bagikan artikel tentang Pemahaman Mengapa Kurikulum Harus Berubah?. Sebagai bahan refleksi penulis, mohon Bapak/Ibu Mengisi formulir berikut: di sini







 

 


Comments

  1. Penyampaian materinya sangat jelas mudah dipahami good .... :)

    ReplyDelete

Post a Comment